Breaking News

Pages

Sabtu, 21 Maret 2015

Nostalgia! Inilah 10 Soundtrack Film Kartun Terpopuler Jaman Dulu

Nostalgia! Inilah 10 Soundtrack Film Kartun Terpopuler Jaman Dulu

Intermezzo - 11 Mar 2015 - oleh Em Yopik Rifai
Nostalgia! Inilah 10 Soundtrack Film Kartun Terpopuler Jaman Dulu
Crayon Shinchan, Doraemon, Hamtaro dan Chibi Maruko Chan adalah segelintir judul film kartun jaman dulu yang paling disukai. Film-film kartun tersebut biasanya tayang pada Minggu pagi dan menjadi acara paling ditunggu-tunggu untuk setiap anak. Jika kamu adalah salah satu pecinta film kartun, tentu kamu pasti tahu bagaimana lagu pembuka dan penutup (Soundtrack) dari setiap film kartun tersebut.
Di artikel kali ini, JalanTikus akan mengajak kamu nostalgia dengan memunculkan kembali lagu-lagu film kartun terpopuler jaman dulu yang sekarang sudah hampir hilang. Mulai dari Doraemon dengan lagu pembuka "aku ingin begini, aku ingin begitu, ingin ini ingin itu banyak sekali" . Captain Tsubasa dengan lagu pembuka "ayo lihat semua, kapten kita datang, seluruh penjuru kota, puji kehebatannya". dan "Apa yang paling dia senangi? Biji bunga Matahari" yang identik dengan seekor Hamster bernama Hamtaro.
Penasaran dengan lagu-lagu lainnya? Berikut adalah 10 Soundtrack Film Kartun Terpopuler Jaman Dulu

Doraemon

Seekor robot kucing yang datang dari abad ke-22 untuk membantu Nobita agar tidak kesulitan dalam kehidupannya.

Lagu Pembuka Doraemon

Lagu Penutup Doraemon

Chibi Maruko Chan

Bercerita tentang kehidupan sederhana seorang gadis kecil bernama Maruko.

Lagu Pembuka Chibi Maruko Chan

Lagu Pembuka Chibi Maruko Chan (Cover By Ananda Apriliani)

Lagu Penutup Chibi Maruko Chan

Hamtaro

Petualangan seekor hamster kecil, lucu dan menggemaskan bernama Hamtaro.

Lagu Pembuka Hamtaro

Crayon Shinchan

Shin-Chan, menceritakan kehidupan seorang anak kecil yang nakal, genit dan lucu. Anak dari Nohara Shinnosuke dan mempunyai anjing kecil bernama Shiro.

Lagu Pembuka Crayon Shinchan

Captain Tsubasa

Tsubasa, seorang anak yang bercita-cita menjadi pemain sepak bola profesional. Bertanding sepak bola bersama tim kebanggannya, Nankatsu.

Lagu Pembuka Captain Tsubasa

Lagu Pembuka Captain Tsubasa HEAVY METAL!!

Hunter X Hunter

Bercerita tentang seorang anak bernama Gon yang menjadi Hunter profesional agar dapat dengan mudah menemukan ayahnya.

Lagu Pembuka Hunter X Hunter

Lagu Penutup Hunter X Hunter

Yu-Gi-Oh!

Yugi Mutou, seorang anak yang hobi bermain game, suatu hari telah memecahkan artefak kuno yang ternyata Millenium Puzzle. Dalam Millenium Puzzle tersebut terdapat roh yang mempunyai sifat bertolak belakang dari Yugi.

Lagu Pembuka Yu-Gi-Oh!

Dragon Ball

Menceritakan seorang anak bernama Goku yang berteman dengan Bulma seorang anak perempuan yang membantunya dalam menemukan tujuh bola naga .

Lagu Pembuka Dragon Ball

Lagu Pembuka Dragon Ball Metal Cover

Honey Bee Hutch

Menceritakan seekor lebah sebatang kara bernama Hatchi yang pergi mencari Ibunya.

Lagu Pembuka Honey Bee Hutch

Kobo-Chan

Kobo-Chan bercerita tentang anak berusia 5 tahun yang bernama Kobo Tabata dan tinggal dirumah sederhana di Tokyo, Jepang dengan kedua orang tuanya.

Lagu Pembuka Kobo Chan

Apakah kamu mempunyai judul film kartun yang belum ada pada daftar di atas? Coba share di komentar!

Read more ...

15 USB Flashdisk dengan Bentuk Unik dan Menarik Perhatian

15 USB Flashdisk dengan Bentuk Unik dan Menarik Perhatian

Hardware - 10 Mar 2015 - oleh Em Yopik Rifai
15 USB Flashdisk dengan Bentuk Unik dan Menarik Perhatian
Flashdisk adalah sebuah alat penyimpan file yang mempunyai banyak keunggulan. Selain mudah dibawa, kapasitasnya yang besar serta ukurannya yang kecil membuat flashdisk menjadi tempat penyimpanan eksternal yang paling banyak digunakan saat ini.
Flashdisk sendiri mempunyai bentuk yang beragam, seperti flashdisk-flashdisk yang sudah JalanTikus rangkum berikut ini. Flashdisk tersebut ada yang mempunyai bentuk seperti Sushi, Canon 5D Mark II dan bahkan ada yang berbentuk seperti gantungan baju.
Bagaimana bentuk flashdisk unik lainnya? Berikut ini adalah 15 USB Flashdisk dengan bentuk unik dan menarik perhatian:.

Mechanical


Transformers


Kunai


Canon 5D Mark II


Sendok Sereal


Gantungan Baju


Saus Taco Bell


Daging Asap


Emas Batangan


Lipstick


Papan Selancar


Salib Kayu


Paku Besar


Sushi


Gelang Karet

Read more ...

Samsung Jadi Raja Vendor Smartwatch Sedunia

Samsung Jadi Raja Vendor Smartwatch Sedunia

Samsung - 11 Mar 2015 - oleh Melissa Hana
Samsung Jadi Raja Vendor Smartwatch Sedunia
Semenjak diumumkannya Apple Watch dan berita lain mengenai teknologi Wearable kemarin, Apple diakui sangat telat dibanding perusahaan lain seperti Samsung, Motorola, LG dan vendor lainnya yang telah lebih dulu memproduksi smartwatch. Demi bisa menjadikan Perusahaan Cupertino tersebut sebagai vendor smartwatch terbesar sedunia, Apple diharuskan menjual jutaan unit Apple Watch di tahun pertama.
Tahun 2014 bisa jadi tahun paling membanggakan bagi Samsung. Pasalnya di tahun tersebut, varian Samsung Gear sukses mendominasi pasar smartwatch. Dilansir dari ubergizmo, Samsung tidak merilis produk baru di MWC 2015 meskipun rumor yang beredar mengatakan Samsung akan memproduksi smartwatch baru. Rupanya Samsung memilih untuk menyempurnakan Orbis, smartwatch paling sempurna milik mereka.
Beberapa model Samsung Gear yang telah dirilis menempatkan Samsung di posisi teratas dari vendor smartwatch. Menurut Analis dari Statista, Samsung adalah vendor terbesar smartwatch yang menjual lebih dari 1,2 juta unit di tahun kemarin.
statistik samsung
Jika benar, maka Samsung memegang 17,65% dari seluruh pasar perangkat wearable. Diikuti Pebble dengan penjualan 700.000 unit tahun lalu. Fitbit menjadi peringkat ketiganya dengan 600.000 penjualan.
Sekarang Apple Watch siap untuk mendobrak pasar bulan depan. Banyak Analis menduga bahwa smartwatch besutan Apple ini akan menjadi smartwatch terpopuler di pasaran. Dibanderol mulai $ 349 atau sekitar Rp 4,5 juta, tentu harganya lebih mahal dibandingkan pesaingnya. Namun kembali lagi, perangkat besutan Apple memang memiliki harga selalu lebih tinggi dibandingkan para pesaingnya dan tetap laku di pasaran.
Read more ...

Macbook Baru Bisa di-Charge Pake PowerBank?

Macbook Baru Bisa di-Charge Pake PowerBank?

Apple - 6 hari - oleh Melissa Hana
Macbook Baru Bisa di-Charge Pake PowerBank?
Tidak diragukan lagi, 12 inci Retina Macbook atau All-New Macbook adalah produk ‘terpanas’ keluaran Apple yang datang dengan warna Gold, Space Gray dan Silver. Saat dirilis, Apple menggunakan USB Type-C sebagai penghubung untuk mengisi baterai menggantikan MagSafe di produk-produk sebelumnya (Baca juga: Ini Dia Kabel USB Baru yang Akan Menggantikan USB Saat Ini). Apakah Apple akan memperbolehkan pengguna untuk me-charge the New Macbook dengan baterai eksternal?12 inci retina macbook
Dilansir dari Redmond Pie, USB Type-C di All-New Macbook bisa dibilang sebagai era baru dari aksesoris pendukung. Sehubungan dengan tipe aksesoris Macbook yang akan support dengan USB Type-C, dilaporkan bahwa hampir semua aksesoris yang mendukung spesifikasi USB Type-C bisa bekerja dengan the New Macbook. Hal ini berarti Apple tidak akan memblok aksesoris pihak ketiga dan seharusnya berbagai battery solution yang biasa disebut dengan powerbank bisa dipakai untuk me-charge New Macbook tanpa diblok oleh Apple. Namun, baterai eksternal harus memiliki energi yang cukup agar bisa mengisi secara efektif dan tidak merusak komponen Macbook.
Dulu saat pengisian baterai menggunakan MagSafe, portable charging untuk Macbook merupakan hal yang tidak terpikirkan oleh pengguna, dan sekarang USB Type-C memperbolehkan pengguna untuk mengisi dengan portable charging. Menariknya lagi, USB Type-C memungkinkan Macbook dikoneksikan dengan berbagai aksesoris, termasuk 4K displays menggunakan DisplayPort Alt Mode. retina macbook
The New Macbook merupakan notebook paling ringkas besutan Apple yang mendukung penggunaan baterai eksternal. Perusahaan sepertinya mulai meniru mobile produk seperti iPhone, iPad dan iPod. Dengan USB Type-C pada generasi baru Macbook, nampaknya MagSafe pun akan disingkirkan pada produk Apple selanjutnya.
Read more ...

Siap-siap! Nikmati Mobil Terbang di Tahun 2017

Siap-siap! Nikmati Mobil Terbang di Tahun 2017

Intermezzo - 5 hari - oleh Elan Suherlan
Siap-siap! Nikmati Mobil Terbang di Tahun 2017
Pernah mimpi bisa memiliki mobil yang bisa terbang? Jika ya, sepertinya kemungkinan mimpi itu terwujud sudah terbuka. Pasalnya, sebuah perusahaan yang bernama AeroMobil telah menciptakan sebuah mobil yang benar-benar bisa terbang. CEO AeroMobil, Juraj Vaculik mengatakan, mobil terbang ciptaannya ini akan siap diluncurkan pada tahun 2017 mendatang.
Vaculik juga mengatakan bahwa ia telah memimpikan ingin menciptakan mobil terbangnya itu sejak 25 tahun yang lalu. Dan kini, mobil prototipe yang dibuatnya telah berhasil melakukan penerbangan di atas kota. Mobil terbang tersebut berhasil terbang dan mendarat di landasan yang berumput.
aeromobil
Dilihat dari desainnya, bentuk yang menyerupai mobil hanya di bagian depannya saja. Sementara bagian badan dan belakangnya tidak terlalu mirip mobil. Saat mau melakukan penerbangan, bagian atasnya mengembang mengeluarkan sayap di bagian kiri dan kanannya. Di bagian belakangnya terdapat satu buah baling-baling yang berfungsi sebagai tenaga pendorong.
Jika mobil terbang ini berhasil menjadi produk komersial, tentunya yang menjadi target pasarnya adalah pembeli “super kaya” yang tidak ada masalah dengan harga tinggi. Hanya saja, orang yang mengendarai mobil terbang ini harus sudah memiliki sertifikat sebagai pilot. Berdasarkan pernyataan dari Vaculik, mobil ini tercipta dengan memakan biaya lebih dari US$ 500.000 atau lebih dari Rp 6,6 M.
Seperti apa bentuk proses terbang mobil tersebut? Simak video di bawah ini:

Read more ...

Bosan Produksi Smartphone, Xiaomi Bikin Sepatu Pintar

Bosan Produksi Smartphone, Xiaomi Bikin Sepatu Pintar

Xiaomi - 5 hari - oleh Melissa Hana
Bosan Produksi Smartphone, Xiaomi Bikin Sepatu Pintar
Kita sudah menyaksikan banyak perusahaan seperti Nike dan Adidas yang menciptakan Smart Shoes atau sepatu pintar dengan menaruh sensor dalam sepatu. Dari situ, sensor akan mengirimkan informasi pada aplikasi di smartphone. Berdasarkan hal ini, Li-Ning dan Xiaomi pun sepakat untuk bekerjasama membuat Smart Shoes.
Perlu diketahui, Li-Ning adalah perusahaan sepatu yang berbasis di China yang sudah memiliki nama besar. Li-Ning mengonfirmasi bahwa mereka akan bekerjasama dengan Huami Technology yang merupakan bagian dari Xiaomi dan Xiaomi Mi Band. Setelah sebelumnya Xiaomi Hantam GoPro Hero Lewat Yi Action Camera, kini Xiaomi akan merambah ke Smart Shoes.li-ning way wade shoes
Smart Shoes ini nantinya akan sama dengan para pendahulunya yang memasang sensor dalam sepatu. Sensor ini gunanya merekam perkembangan si pemakai sepatu, mengawasi olahraga, meraih pencapaian target, dan lainnya yang akan dihubungkan dengan sebuah aplikasi seperti pada Mi Band.xiaomi mi band
Dilansir dari ubergizmo, Li-Ning berpendapat “Kami memilih berkolaborasi dengan Mi Band karena kekuatan Huami Technology pada produk smart wearable mereka. Kami harap dapat menggunakan kesempatan ini untuk membuat smart running shoes professional di China dengan harga yang terjangkau.” Tidak diketahui kapan sepatu ini akan dirilis dan berapa harga yang akan dibanderol untuk Smart Shoes ini, namun tentu saja kita akan tertarik mengikuti perkembangannya.
Read more ...

Wah, Google PlayStore Punya Sistem Rating Baru!

Wah, Google PlayStore Punya Sistem Rating Baru!

Software - 4 hari - oleh Melissa Hana
Wah, Google PlayStore Punya Sistem Rating Baru!
Seperti yang kita ketahui, Google Play adalah portal konten yang digunakan dan diakses oleh banyak orang dari berbagai kalangan dan umur. Di dalam Google PlayStore terdapat banyak aplikasi bagus namun ada juga aplikasi yang tidak terlalu berguna.
Ternyata Google Play menerima keluhan, umumnya datang dari para orangtua tentang tidak adanya sistem rating usia yang ketat sehingga aplikasi yang ada di PlayStore bebas diakses segala umur meskipun aplikasi tersebut ditujukan untuk dewasa. Maka dari itu, Big G memperkenalkan sistem terbarunya yaitu age-ratings atau peringkat berdasarkan usia berbasis negara atau lokasi pemilik akun. Perusahaan juga mengungkapkan proses moderasi atau penyetujuan aplikasi yang sekarang melibatkan manusia.google age ratings
Sampai beberapa bulan lalu, persetujuan PlayStore merupakan sistem otomatis, namun sekarang Google telah menambahkan tim ahli demi membantu menyingkirkan aplikasi yang melanggar kebijakan dan syarat bagi pengembang. Dengan diperkenalkannya tim ahli yang terdiri dari manusia (bukan sistem otomatis lagi) diharapkan bisa mencegah dan menghalangi aplikasi bermasalah sampai ke pengguna PlayStore.
Dilansir dari Redmond Pie, sekarang ketika kamu mengecek aplikasi atau games, ratingnya berbasis pada standar tertentu di wilayahmu. Di Amerika Serikat disebut ESRB, di Eropa disebut PEGI. Hal ini tentu memudahkan orangtua menentukan mana aplikasi yang sesuai untuk anak mereka. Setiap daerah yang tidak tergabung di ESRB dan PEGI akan diberi rating generik berdasarkan informasi dari developer.google app age ratings
Bagi developer yang aplikasinya sudah beredar, diharuskan mengisi kuesioner singkat yang dapat ditemukan di Android Developer Console. Google memudahkan para developer untuk membuat aplikasi tanpa memaksa mereka melalui banyak rintangan.
Read more ...

Cara Mengetahui Password WiFi di Android

Cara Mengetahui Password WiFi di Android

Productivity - 20 Oct 2014 - oleh Em Yopik Rifai
Cara Mengetahui Password WiFi di Android
Mengetahui password wifi di Android ternyata bukan hal yang sulit. Jika sudah diketahuinya passwordnya, pastinya akan mempermudah kamu untuk terkoneksi ke wifi tersebut dengan perangkat lain. Password wifi yang akan diketahui disini adalah password wifi yang tersimpan di Android kamu, dan wifi tersebut belum kamu lupakan atau forget.
Bagaimana cara mengetahui password wifi di Android? Pastikan Android kamu sudah dalam keadaan ter-root. Jika belum, kamu bisa baca Cara Root Semua Jenis Android dengan TowelRoot Jika sudah, berikut adalah caranya:
  • Download WiFi Key Recovery lalu install seperti biasa di Android kamu.
  • Buka WiFi Key Recovery dan akan muncul daftar nama wifi beserta passwordnya
    Perbesar
  • .
Aplikasi ini berguna untuk kamu yang kehilangan atau lupa password wifi kamu. Untuk mengetahui password di wifi orang lain dengan Android, Jaka akan memberitahunya di artikel selanjutnya. Stay tune di JalanTikus.com. Selamat mencoba!
Read more ...

5 Game Dewasa yang Bisa Bikin Mata Kamu Bintitan

5 Game Dewasa yang Bisa Bikin Mata Kamu Bintitan

Games - 26 Feb 2015 - oleh Jaka
5 Game Dewasa yang Bisa Bikin Mata Kamu Bintitan
Sama seperti film, video game yang akan dirilis dan dijual di pasaran harus melewati pengujian materi untuk menentukan rating ESRB yang akan diusungnya, apakah E (everyone), T (teen), M (mature), atau A (adult). Rating tersebut digunakan sebagai acuan siapa saja yang boleh memainkan game tersebut.
Meski dianjurkan untuk tidak merilis game dengan konten dewasa, namun tetap saja ada developer dan publisher game yang nakal menciptakan game yang tidak mendidik, salah satunya game dengan unsur pornografi yang mempertontonkan adegan seks. Berikut adalah lima game (non-Jepang) yang pernah menyandang gelar kontroversi sebagai game porno dengan tampilan dan gerakan realistis tanpa disensor. Jangan coba-coba memainkannya ya kalau nggak mau mata kamu bintitan.

1. Playboy The Mansion


Tidak perlu melihat rating-nya, game ini sudah bisa dipastikan mengandung unsur pornografi. Lihat saja judulnya. Ya, ini adalah game resmi dari merek dagang Playboy yang dirilis pada tahun 2005 silam untuk platform PC, PS2, dan Xbox. Game ini memiliki gameplay seperti The Sims dimana pemainnya dapat merayu para wanita untuk melakukan beragam adegan hubungan seks tanpa sensor.

2. 7 Sins


Nggak mau kalah dari Playboy, pengembang game Monte Cristo ikut-ikutan merilis game dengan tipe serupa berjudul 7 Sins. Game ini dirilis di tahun 2005 untuk platform PC dan PS2. Uniknya, 7 Sins memiliki tampilan grafis lebih baik dari Playboy The Mansion, juga tanpa disensor sehingga berpotensi menimbulkan fantasi seks lebih besar dari para pemainnya. Karenanya, game ini sempat dicekal di beberapa negara.

3. Singles: Flirt Up Your Life


Dirilis tahun 2003, Singles bisa digolongkan sebagai game yang benar-benar bisa merusak mental para pemuda yang memainkannya. Bagaimana tidak. Dalam game ini, kamu akan belajar mengenai kehidupan malam serta bersiasat melakukan strategi untuk dapat mengencani para wanita. Mulai dari mengobrol, meraba, ciuman, hingga berlanjut pada beragam hubungan seks. Game ini juga memperbolehkan hubungan sesama jenis.

4. The Guy Game


Kalau ketiga game sebelumnya adalah game porno berbasis simulasi kehidupan, lain halnya dengan The Guy Game. Game ini memiliki gameplay trivia quiz. Kamu akan disajikan banyak pertanyaan, dimana setiap kali bisa menjawab, kamu akan dihadiahi cuplikan video wanita sungguhan (bukan animasi) yang melepaskan pakaiannya satu-per-satu. Dijamin, game ini akan menimbulkan rasa penasaran yang amat dahsyat, terlebih jika kamu salah dalam menjawab pertanyaan.

5. Street Racing Syndicate


Siapa sangka, game Racing atau balapan ini nyatanya adalah game dengan konten porno terselubung di dalamnya. Memang, dalam game ini kamu lebih banyak menghabiskan waktu untuk membeli part mobil, memodifikasi mobil, hingga akhirnya balapan. Namun uniknya, ada hadiah mengejutkan setiap kali kamu berhasil menuntaskan balapan sebagai juara, yakni kamu akan disajikan video wanita sungguhan (bukan animasi) yang melakukan joget erotis dengan pakaian super mini.
Read more ...

7 Gambar Ilusi yang Bisa Mempermainkan Mata Kita

7 Gambar Ilusi yang Bisa Mempermainkan Mata Kita

Intermezzo - 02 Mar 2015 - oleh Romi Hidayat
7 Gambar Ilusi yang Bisa Mempermainkan Mata Kita
Beberapa hari belakangan, sedang ramai membahas fenomena sebuah gaun yang memiliki warna yang membingungkan. Gaun tersebut menjadi pusat perhatian dan membuat banyak orang penasaran menebak warna aslinya. Hal ini bisa digolongkan ke dalam sebuah permainan ilusi gambar. Untuk itu, JalanTikus akan mengajak kamu bermain ilusi serupa melalui gambar-gambar berikut ini:

1. Cokelat atau Orange


Pada gambar di atas, potongan rubik berwarna cokelat pada bagian atas dan potongan berwarna orange pada bagian bawah di luar rubik sebenarnya memiliki warna yang sama. Cokelat atau orange?

2. Panjang Garis yang Sama


Sekilas, mata kita akan menyampaikan ke otak bahwa kedua garis biru di atas memiliki panjang yang berbeda. Garis biru di sisi kiri lebih panjang daripada garis biru di sisi kanan. Padahal kenyataannya, keduanya memiliki panjang yang sama.

3. Kotak Tegak Lurus


Dengan susunan seperti di atas, mata kita seolah akan melihat kotak-kotak pada gambar di atas memiliki susunan yang miring alias tidak rata. Namun coba kamu cermati lagi, apakah memang demikian?

4. Lagi, Garis yang Sama Panjang


Garis kuning pada sketsa rel kereta di atas sudah jelas memiliki panjang yang berbeda satu sama lain. Eh, tapi coba ambil penggaris dan buat garis lurus untuk mengetahuinya apakah panjangnya sama atau tidak.

5. Bergelombang


Entah mengapa, gambar di atas seolah terlihat terus bergerak seperti bergelombang. Semakin kita melihat seluruh area pada gambar, semakin besar gelombang yang tercipta.

6. Abu-abu


Apa warna garis A dan B pada gambar di atas? Buat yang malas mikir, kedua garis tersebut memiliki warna yang sama, yaitu abu-abu. Tapi kenapa jadi terlihat seperti berbeda warna ya?

7. Peta Putih


Seluruh wilayah atau area di dalam garis A dan B memiliki warna kuning. Tapi tunggu dulu, warna yang sebenarnya adalah warna putih. Warna kuning tersebut tercipta karena mata kita melihat garis yang memiliki paduan warna merah dan orange.

Read more ...

Cara Tutup Paksa Aplikasi yang Bermasalah di Android dengan Mudah

Cara Tutup Paksa Aplikasi yang Bermasalah di Android dengan Mudah

Utilities - 12 Mar 2015 - oleh Amrillah Wardi
Cara Tutup Paksa Aplikasi yang Bermasalah di Android dengan Mudah
Suka sebel gak sih ketika kamu lagi asik-asiknya browsing, chat, atau bahkan main game, tiba-tiba aplikasi tersebut crash dan tidak bisa digunakan. Masih mending apabila aplikasi tersebut langsung force close dan layar kembali ke home page dari Android kamu. Apabila tidak? Maka kamu akan tersangkut di aplikasi tersebut tanpa bisa melakukan apa-apa. Nah, dengan cara berikut ini, kamu bisa menutup paksa aplikasi apapun di Android hanya dengan satu langkah mudah.
(agar tips ini dapat bekerja dengan baik, kamu membutuhkan smartphone yang sudah di root)
  • Sebelumnya, kamu harus download dan install aplikasi kecil bernama Hold Back to Kill ini. Tenang, aplikasi ini hanya berukuran 900 KB kok.
  • Apabila Hold Back to Kill telah kamu install, maka langkah selanjutnya adalah buka aplikasi tersebut (setelah diinstal, aplikasi ini akan bernama MainActivity) dan kamu akan menjumpai layar utama dengan tulisan “Enter in durations in miliseconds”. Isilah dengan angka yang kamu mau, sebagai permulaan isi saja dengan 400 milisecond. Tekan tombol Save And Close.
  • Kemudian layar Accesibility akan terbuka, pilihlah Hold Back to Kill dan tekan On.
  • Kini semua set up sudah selesai deh. Apabila kamu mengalami aplikasi yang hang dan crash, maka kamu hanya perlu menekan tombol back selama beberapa detik untuk mematikan aplikasi tersebut secara paksa.
Read more ...
Designed By mirajul blog